Wednesday, February 3, 2016

Apple Hadirkan Aplikasi iTunes di Android

Apple Hadirkan Aplikasi iTunes di Android
Apple Inc. merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dalam dunia teknologi. Produk - produknya yang terkenal seperti laptop atau komputer yang memiliki Operating System (OS) Macintosh, Handphone seperti iPhone, iPad, dll. Itu semua diawali dengan hasil karya pendiri Apple yang sangat kreatif dan inovatif yaitu Steve Jobs.
Baca !! Kutipan Steve Jobs yang Sangat Menginspirasi

Sekilas mengenai itunes

iTunes adalah software besutan Apple Inc yang bisa untuk memutar, mengorganisasi, dan juga membeli lagu lagu dari iTunes Store. iTunes merupakan salah satu keunggulan yang dimiliki oleh Apple karena iTunes store memiliki lagu-lagu yang sangat lengkap. 

Selain lagu-lagu yang lengkap kualitas lagunya pun juga tidak kalah mantap. Dengan format musik terbaru yaitu m4a. m4a adalah file ekstensi untuk musik yang telah di encoded dengan AAC (Advanced Audio Coding). Dengan begitu suara yang dihasilkan pun sangat jernih dan enak di dengar. iTunes sangat cocok untuk para pecinta musik. 

iTunes di Android

Sebelumnya iTunes hanya berada pada perangkat-perangkat apple seperti iPhone, iPad, iPod, dan produk Apple lainya. Tapi kini iTunes hadir di android. Aplikasi iTunes di android bernama Apple Music. Kalian bisa langsung mendownloadnya di play store atau klik linknya di bawah ini


Aplikasi Apple Music ini masih dalam versi beta, jadi maklum saja jika masih terdapat beberapa bug atau error di aplikasi tersebut. Perlu kalian perhatikan bahwa jika kalian ingin mengakses fitur-fitur yang ada di Apple Music, kalian harus memiliki apple ID terlebih dahulu.

Untuk kalian yang sudah memiliki apple ID, kalian bisa langsung log in menggunakan apple ID. Untuk yang belum punya apple ID, kalian bisa membuat apple ID langsung melalui aplikasi apple music di android secara gratis.

Apakah Apple Music Berbayar ??

Yup untuk menikmati fitur-fitur atau musik-musik yang ada di Apple Music kalian harus membayar. Berapakah yang harus dibayar untuk menikmati aplikasi Apple Music ini ?? Kalian akan ditawarkan untuk memilih paket Individual atau Family. Perbedaan harganya yaitu:
  • Individual : Rp 69.000 / Bulan
  • Family : Rp 109.000 / Bulan
Mengapa aplikasi Apple Music berbayar ?? Yup karena kita ditawarkan dengan musik-musik yang lengkap dan memiliki kualitas suara yang bagus dengan format m4a. Musik-musik yang tersedia juga sangat up to date sehingga harga yang ditawarkan sebanding juga dengan kualitas yang kita dapatkan.

Tidak perlu khawatir, kalian akan diberikan gratis terlebih dahulu selama 3 bulan untuk menikmati fitur-fitur Apple Music atau istilahnya yaitu Trial. Setelah 3 bulan itu, kalian harus membayar untuk tetap bisa menikmati Apple Music di android.

Ada beberapa tips dan trik untuk kalian yang ingin tetap menikmati apple music secara gratis setelah 3 bulan free trial, yaitu dengan mengikuti Cara Mendapatkan Google Play Gift Card Gratis. Cara tersebut dapat menambah saldo Play Store kalian tanpa dipungut biaya apapun, sehingga saldo Play Store kalian akan bertambah dan bisa digunakan untuk membayar tagihan Apple Music.

Cara membuat apple ID lewat apple music

Berikut cara membuat Apple ID baru, jika kalian belum mempunyai Apple ID sebelumnya :
  1. Buka aplikasi apple music yang sebelumnya telah kalian download.
  2. Klik "Start 3 Month Free Trial".
    pendaftaran Apple Hadirkan Aplikasi iTunes di Android
  3. Kalian akan diarahkan ke halaman Choose Membership Plan. Pilih Individual.
    Pendaftaran Apple Music di android
    Pemilihan Membership
  4. Kalian akan diminta untuk membuat appleID, pilih "Create New Apple ID".
    pendaftaran apple music di android
  5. Kalian akan diminta untuk mengisikan beberapa data untuk membuat Apple ID. Isi data dengan baik dan benar.
    pendaftaran apple music di android
    ( Note : Jika kalian tidak bisa mendaftar melalui Apple Music, kalian bisa langsung membuat Apple ID langsung di websitenya yaitu Create Your Apple ID )
Setelah membuat Apple ID, kalian bisa langsung Log In untuk menikmati musik-musik yang ada pada Apple Music ataupun membelinya. Kalian bisa menemukan lagu yang kalian cari dengan cara mengetikan judul lagu yang kalian cari pada kotak pencarian.
pencarian musik di Apple Music

pencarian di apple music di android
Pencarian Musik di Apple Music
Seperti pengguna iPhone lainya, kalian juga bisa menambahkan musik yang kalian sukai ke bagian My Music sehingga jika kalian ingin memutar lagi lagu tersebut kalian tidak repot-repot untuk mencarinya lagi.
my music di apple music di android
Sekarang kalian bisa lihat lagu-lagu yang kalian inginkan dan lagu-lagu terbaru. Kalian juga menikmati fitur radio di Apple Music. Fitur radio ini tidak beda jauh dengan radio lokal seperti Prambors. Kalian bisa memilih beberapa Stations yang kalian inginkan untuk kalian dengar. radio ini bersifat worldwide dan musik-musiknya juga tidak kalah asik dan jangan heran ketika broadcaster nya berbahasa inggris hehe.

Jangan lupa bahwa aplikasi Apple Music ini setelah 3 bulan free trial, kalian harus membayar per bulan. Kalian bisa membayarnya tanpa mengeluarkan uang sedikitpun dengan mengikuti tips dan trik yang terdapat pada artikel Cara Mengisi Saldo Play Store Secara Gratis.

Sekian artikel tentang Apple Music di android semoga bermanfaat. Ayo tunggu apalagi, Gabung sekarang dengan Apple Music !!